Contoh Teks Pidato|| Pentingnya Membaca

Oleh: Bernadeta C. Hayati

Foto Bernadeta C Hayati, Siswi Kelas 9 SMPN 3 Pacar

Pentingnya Membaca

      Selamat Pagi Semuanya. Salam Sejahtera untuk kita Semua. Assalamu'alaikum warahmatulahi wabarakatuh,

Yth. Kepala Sekola SMPN 3 Pacar, 

Yth. Wakil Kepala Sekolah SMPN 3 Pacar,

Yth. Para Kaur SMPN 3 Pacar, 

Yth Para Wali Kelas SMPN 3 Pacar,

Yth. Para Guru SMPN 3 Pacar, 

Yth. Tu/Pegawai SMPN 3 Pacar, 

dan yang saya bangga-banggakan teman-teman SMPN 3 Pacar.

        Pertama-tama, Sebagai umat yang beriman marilah kita Panjatkan Puji Syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat perindungan-Nya, kita semua bisa berkumpul dilapangan SMPN 3 Pacar dengan keadaan sehat walafiat.

      Pada kesempatan ini, izinkan saya untuk menyampaikan gagasan dan pesan yang terkait dengan "Pentingnya Membaca" dalam kehidupan sehari-hari. Seperti yang telah kita ketahui bahwa perkembangan

zaman saat ini, disadari atau tidak, telah menimbulkan berbagai dampak dalam berkehidupan berbangsa dan bernegarq baik dampak positif maupun dampak negatif. Saya minta agar siswa-siswi SMPN 3 Pacar perlu menjadi perhatian kita semua agar perkembangan zaman tidak membuat kita lupa bahwa kegiatan membaca itu sangat penting. Dalam situasi seperti ini, sebenarnya ada banyak hal yang dapat kita lakukan untuk mengembangkan kegiatan membaca.

        Nah Kegiatan apa saja yang dapat kita lakukan untuk mengembangkan kegiatan membaca dalam kehidupan sehari-hari? Pertama, melakukan kegiatan literasi. Banyak anak-anak yang antusias untuk mengikuti kegiatan Ini. Kegiatan ini bertujuan untuk m mengembangkan konsep berpikir dan melatih kita dalam membaca dan menanamkan prinsip kedisiplinan terhadap suatu bacaan. Membaca buku merupakan kegiatan yang dapat mengembangkan kemampuan untuk berpikir. Kegiatan membaca buku mengasah kemampuan meliputi atensi atau perhatian, ingatan, penggunaan kata-kata, mengingatkan imajinasi dan kreativitas, merangsang fungsi otak, pemecahan masalah dan kemampuan berpikir logis.

       Hadirin yang saya hormati, mari kita mengembangkan kegiatan membaca secara bersama-sama demi mengembangkan kemampuan untuk berpikir secara sehat. Sebuah kesalahan besar apabila kita tidak mengembangkan kegiatan membaca. Padahal kita sesungguhnya bisa mengembangkan kegiatan membaca secara bersama-sama. 

      Demikian beberapa gagasan dan pendapat yang bisa saya sampaikan terkait dengan "Pentingnya Membaca." Semoga bermanfaat untuk kita semua. Mohon maaf apabila ada kata-kata yang kurang berkenan. Atas perhatianya diucapkan terima kasih. 

Selamat pagi Semuanya. Salam sejahtera untuk kita semua. Wassalamu'alaikum warahmatulahi wabarakatuḥ.


Editor|| Marianus Hamse, S.Pd, Gr
Redaksi|| Stano