Kenangan
Aku pernah rapuh karenamu
Kamu pernah menaburkan kasih kepadaku
Nasihatmu pernah membahagiakan hidupku
Kini hilang dan sirna sudah
Kau pergi dan menitip luka padaku
Luka yang tak ingin kuingat lagi
Aku rindu dengan kenangan indah kita dulu
Rindu akan senyum manismu
Kini hanya tersisa kenangan yang membakar hati
By: Karolina A. Abut: IX C
Duniaku
Aku tidak biasa apa-apa
Duniaku hilang seketika
Engkau telah tiada
Duniaku hilang seketika
Penantianku berakhir luka
Rasamu adalah rasaku
Bahagiamu adalah bahagiaku
Sedihmu adalah sedihku
Dirimu adalah duniaku
By: Cardula E. Ginsang: IX B
Kenangan yang Indah
Bersamamu aku senang
Hanya kamu di hatiku
Semua tentang dirimu
Tak bias kulupakan
Kisah kita sederhana
Semua itu selalu ada di hatiku
Saat engkau memilih dia
Akh ikhlas
Tetapi kenangan-kenangan kita
Aku tak bias lupakan
Semua selalu ada dalam hidupku
By: Floriana M. Juita:IX B
Cinta
Aku mencintaimu
Seperti aku mencintai keluargaku
Walau kau bukan keluargaku
Aku menganggapmu bagian keluargaku
Aku mencintaimu
Sebab kau adalah sahabatku
Aku menganggapmu seperi saudara kandungku
Walau kita hanya teman
By: Mariayoka S. Iwan: IX C
Datang Membawa Luka
Engkau datang membawa cinta
Membuat aku berbunga-bunga
Lalu pergi membawa luka
Dan mengundang seribu duka
Kini aku terasa hampa
Dan tak tahu apa-apa
Mengikuti banyak cara
Namun terkadang sia-sia
Kini aku dibilang amnesia
Yang tak tahu segalanya
Kini aku dibilang buta
Yang tak tahu arah akan ke mana
By: Natalia J. Fantura: IX D
Editor|| Marianus Hamse, S.Pd, Gr
Redaksi|| Stano