Terang dalam Kegelapan
Dunia ini dipenuhi kegelapan
Pikiran ini hampa akan pengetahuan
Terang itu ada dalam Pendidikan
Buku-buku terbuka dan mengukir kata berlian
Pentingnya Pendidikan
Yang membuat Merdeka dari kebodohan
Pentingnya ilmu pengetahuan
Untuk kesuksesan
Agustina Jeman
IX A
Cahaya dalam Kegelapan
Pelita yang sesungguhnya adalah Pendidikan
Makanan yang sesungguhnya adalah ilmu pengetahuan
Alat pemberantas kebodohan
Adalah Pendidikan
Jangan membakar mimpimu
Hanya karena ekonomimu tak mampu
Ingatlah, siapapun akan menjadi apa pun
Dengan Pendidikan
Kebodohan dapat dilepaskan
Dengan pengetahuan
Kemiskinan bisa dihilangkan
Eusebia R. Purnama
IX A
Lentera Inspirasi
Dalam gelapnya dunia
Kami tak berdaya
Dalam bodohnya dunia
Kami tak bisa apa-apa
Lentera Pendidikan
Menerangi kehidupan
Buku-buku terbuka dengan segudang ilmu pengetahuan
Yang menginspirasi setiap insan
Belajarlah dan teruslah berusaha
Walau dunia tak seindah surga
Teruslah berjuang untuk tujuan bermakna
Demi tercapainya cita-cita yang mulia
Eusebia R. Purnama
IX A
Pembina: Marianus Hamse